• SMP NEGERI 1 GAMPING
  • YOGATAMA

Sopan Santun Pergaulan

Dalam pergaulan sehari-hari di sekolah, setiap Murid hendaknya :

  1. Melaksanakan S5 (salam, senyum, sapa dan sopan santun) terhadap, kepala sekolah, guru, pegawai sekolah dan tamu sekolah serta teman-teman di sekolah apabila baru bertemu pada waktu pagi/siang hari atau berpisah pada waktu siang/sore hari;
  2. Melaksanakan salam, senyum, sapa dan sopan santun terhadap tamu sekolah yang berada di lingkungan sekolah.
  3. Melaksanakan salaman dengan teman sekelas saat pagi hari dan saat pulang ( sesama jenis)
  4. Menghormati sesama murid, menghargai perbedaan agama yang dianut dan latar belakang sosial budaya yang dimiliki oleh masing-masing teman baik di sekolah maupun di luar sekolah;
  5. Menghormati ide, pikiran dan pendapat, hak cipta orang lain, dan hak milik teman dan warga sekolah;
  6. Berani menyampaikan sesuatu yang salah adalah salah dan menyatakan sesuatu yang benar adalah benar;
  7. Menyampaikan pendapat secara sopan tanpa menyinggung perasaan orang lain;
  8. Membiasakan diri mengucapkan terima kasih kalau memperoleh bantuan atau jasa dari orang lain;
  9. Berani mengakui kesalahan yang terlanjur telah dilakukan dan meminta maaf apabila merasa melanggar hak orang lain atau berbuat salah kepada orang lain;
  10. Menggunakan bahasa (kata) yang sopan dan beradab yang membedakan hubungan dengan orang lebih tua dan teman sejawat, dan tidak menggunakan kata-kata kotor dan kasar, cacian, dan pornografi.
  11. Murid boleh membawa HP namun di sekolah harus diletakkan di loker/tempat yang sudah disediakan ( di ruang guru) , kecuali ada ijin dari guru mata pelajaran untuk menunjang KBM.
  12. Disiplin positif bagi yang melanggar/menyalahgunakan HP, HP akan disita oleh guru dan yang berhak mengambil orang tua murid.

Halaman Lainnya
Budi Pekerti in Action

27/12/2025 10:56 - Oleh Riyadi - Dilihat 51 kali
Disiplin Positif

Murid yang melakukan pelanggaran terhadap ketentuan yang tercantum dalam tatakrama dan tata tertib kehidupan sosial sekolah bagi Murid, dikenakan disiplin positif sebagai berikut : Teg

27/12/2025 10:56 - Oleh Riyadi - Dilihat 49 kali
Disiplin Positif

Murid yang melakukan pelanggaran terhadap ketentuan yang tercantum dalam tatakrama dan tata tertib kehidupan sosial sekolah bagi Murid, dikenakan disiplin positif sebagai berikut : Teg

27/12/2025 10:54 - Oleh Riyadi - Dilihat 34 kali
LARANGAN!

Murid di sekolah dilarang melakukan hal-hal berikut : Merokok, minum-minuman keras, mengedarkan dan mengkonsumsi narkotika, obat psikotropika, obat terlarang lainnya dan berpacaran di

27/12/2025 10:53 - Oleh Riyadi - Dilihat 43 kali
Upacara dan Kegiatan Keagamaan

A. Upacara Bendera setiap hari Senin wajib diikuti oleh seluruh murid dengan pakaian seragam yang telah ditentukan sekolah; B. Peringatan hari-hari besar : Setiap murid wajib mengikuti

27/12/2025 10:52 - Oleh Riyadi - Dilihat 45 kali